Wisuda Akbar IMQ 4 (Indonesia Menghafal Quran)
SMP Islam Ikuti Wisuda Akbar Indonesia Menghafal Qur'an (IMQ) 4 diJakarta
Menurut Ustadzah Nurul, sejak pekan pertama Maret 2013, para siswa-santri telah mengikuti seleksi dan lulus, “menyetor hafalan (muraja’ah) Surah Al Baqarah ayat 1-50 atau An Nabaa’ ayat 1-40,” yang diselenggarakan di Masjid Manunggal (Masjid Agung Kabupaten Bantul), Yogyakarta pada Maret 2013. SMP Islam Yogyakarta (RT Al-Islam) mengirim 25 peserta dan 2 pendamping.
Selain itu, acara wisuda akbar yang dihadiri lebih dari 60 ribu umat Islam ini, dihadiri Syeikh Al Ghamidi, imam Masjidil Haram yang sangat dikenal di Indonesia. ”Ini adalah silaturahim pertama Syaikh Al Ghamidi di Indonesia, dan kehadiran Syaikh Al Ghamidi bersama-sama pimpinan PPPA Ustadz Yusuf Mansur di Gelora Bung Karno Senayan Jakarta Pusat, pada Sabtu (30/3) sekaligus mewisuda sekitar 14 ribu penghafal Al Quran dari rumah-rumah tahfidz Indonesia,” dari Sumatera Utara, Aceh, Sumatera Selatan, Bangka Belitung, Jabodetabek, Banten, Jawa Tengah, Jawa Timur, Lampung, Riau, Sumatera Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Sulawesi Selatan dan DI Yogyakarta.
SMP Islam
Yogyakarta mengikuti Wisuda Akbar Indonesia Menghafal Qur’an (IMQ) 4 di Gelora
Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta, pada Sabtu, 30 Maret 2013. Wisuda
ini diikuti puluhan ribu peserta dari berbagai kota di Tanah Air.
Menurut Ustadzah Nurul, sejak pekan pertama Maret 2013, para siswa-santri telah mengikuti seleksi dan lulus, “menyetor hafalan (muraja’ah) Surah Al Baqarah ayat 1-50 atau An Nabaa’ ayat 1-40,” yang diselenggarakan di Masjid Manunggal (Masjid Agung Kabupaten Bantul), Yogyakarta pada Maret 2013. SMP Islam Yogyakarta (RT Al-Islam) mengirim 25 peserta dan 2 pendamping.
Wisuda Akbar
Indonesia Menghafal Qur’an 4, ini dihadiri sejumlah ulama dan qari’
internasional. Diantara Syekh Saad Al-Ghomidi dan DR Abdullah bin Ali
Basfar (Saudi Arabia), Syekh Abdul Jamal Yusuf (Gaza), DR Amin Kurdi
(Lebanon), Syekh Thariq (Kementrian Agama dan Wakaf Qatar) serta DR Khalid
(Lebanon).
Selain itu, acara wisuda akbar yang dihadiri lebih dari 60 ribu umat Islam ini, dihadiri Syeikh Al Ghamidi, imam Masjidil Haram yang sangat dikenal di Indonesia. ”Ini adalah silaturahim pertama Syaikh Al Ghamidi di Indonesia, dan kehadiran Syaikh Al Ghamidi bersama-sama pimpinan PPPA Ustadz Yusuf Mansur di Gelora Bung Karno Senayan Jakarta Pusat, pada Sabtu (30/3) sekaligus mewisuda sekitar 14 ribu penghafal Al Quran dari rumah-rumah tahfidz Indonesia,” dari Sumatera Utara, Aceh, Sumatera Selatan, Bangka Belitung, Jabodetabek, Banten, Jawa Tengah, Jawa Timur, Lampung, Riau, Sumatera Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Sulawesi Selatan dan DI Yogyakarta.
Dan yang menarik, RT Al-Islam (SMP Islam Yogyakarta) dan 350 rumah
tahfidz bersama 10 ribu santri melakukan Parade Wisuda Akbar dengan berbagai
penampilan daerah masing-masing, menyambut kedatangan syeikh Al Ghamidi dan
Ustaz Yusuf Mansur, sedangkan peserta dari DI Yogyakarta dalam parade ini, RT
Al-Islam (SMP Islam Yogyakarta) menampilkan Drum Band dengan membawa tulisan Kontingen
Yogyakarta. Dan saat Drum Band SMP Islam Yogyakarta
membawakan “Thalaal Badru”, Syeikh Al Ghamidi segera memegang microfone
mengajak hadirin untuk melantunkan Thalaal Badru dengan iringan Drum Band SMP
Islam Yogyakarta.
0 Response to "Wisuda Akbar IMQ 4 (Indonesia Menghafal Quran)"
Posting Komentar